

Loveusaha – Saat sedang bekerja di Bulan Ramadhan, tubuh terasa letih dan juga lemas. Banyak orang yang menjadi malas dalam mengerjakan pekerjaan dan lebih menyukai rebahan.
Padahal dalam Agama Islam diajarkan untuk tetap menyelesaikan pekerjaan harian dan beribadah agar mendapatkan pahala yang berlipat-lipat.
Jika Anda memiliki pekerjaan, tentu jika ingin rebahan akan sangat mengganggu kinerja Anda. Agar terhindar dari hal tersebut, berikut ini beberapa tips yang dapat kamu lakukan agar tetap produktif saat puasa, yaitu:
Mengkonsumsi Makanan Sehat Saat Sahur dan Berbuka
Ketika sedang makan sahur khususnya usahakan untuk mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung gizi yang baik. Tujuannya adalah akan memberikan dampak positif untuk tubuh ketika sedang berpuasa. Makanan tersebut seperti sayuran dan buah-buahan segar. Terutama buah yang memiliki kandungan air yang banyak.
Baca juga : https://www.loveusaha.com/resep-kekinian/resep-es-pisang-ijo-khas-makassar-yang-manis-dan-segar/
Anda juga dapat meminum segelas susu saat sahur untuk menambah tenaga di siang hari. Saat berbuka, jangan langsung makanan berat. Cukup minum air putih biasa atau hangat, bisa juga teh manis dan juga kurma.
Jangan Tunda untuk Menyelesaikan Pekerjaan
Memang bekerja dalam keadaan lapar dan haus sangat mengganggu. Namun jika pekerjaan tidak dikerjakan akan semakin menumpuk dengan yang lainnya. Anda bisa memutar musik saat sedang mengerjakannya agar tidak cepat bosan dan lebih fokus dalam satu tugas.
Istirahat yang Cukup
Saat siang hari mulai tiba, tubuh mulai terasa lemas. Untuk itu, perlu mengatur waktu untuk istirahat agar tubuh tetap fit. Jam bekerja yang selalu kurang di Bulan Ramadhan, dapat Anda manfaatkan untuk istirahat sejenak, mulai dari 30 menit atau 1 jam sebelum waktu memasak untuk berbuka puasa.
Perbanyak Membaca Al-Qur’an
Bulan Ramadhan yang penuh dengan ampunan dan pahala berlipat ini, manfaatkanlah untuk beribadah. Salah satunya adalah dengan membaca Al-Qur’an. Anda dapat mengaji pada saat waktu istirahat setelah sholat atau menjelang Adzan Magrib. (n1)
Be the first to comment